Jadi Presiden, Anies Bakal Prioritaskan Stunting dan Kereta Api di Kalsel

BICARA - Calon Presiden nomor urut 1, Anies Baswedan saat diwawancari dalam kegiatan "Desak Anies".

Parlemenesia – Perkara stunting menjadi atensi Anies Baswedan saat lawatannya di Kalimantan Selatan, Selasa (5/12/2023) hari ini.

Anies menilai, dalam menangani stunting, perlunya dilakukan sejak dini sebelum ibu hamil. Bukan di usia anak sekolah.

Read More

“Yang dibutuhkan calon ibu itu zat besi, yodium, dan asam folat. Ingat, asam folat itu dapatnya di tanaman, bukan bengkel. Di bengkel nggak ada,” celetuknya, tadi siang.

Mantan Gubernur DKI Jakarta ini juga bilang, selama dulu menjabat, ia mempunyai program “Bagimu”. Menurutnya, program ini memberikan kebahagiaan anak dalam hal mengatasi stunting.

“Jadi stunting itu tidak cukup dengan gizi, berikan kebahagiaan, juga simulasi anak. Dari situ anak tumbuh dengan baik,” ujarnya.

Selain stunting, Anies menekankan pembangunan di Kalsel. Jika menang Pilpres, prioritasnya yakni pembangunan kereta api.

“Rencananya, pembangunan rel kereta api ini akan menghubungkan Banjarmasin dan Banjarbaru,” pungkasnya.

Related posts

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *